SRIPOKU.COM - Kejadian memilukan dialami seorang anak berusia 8 tahun.
Saat tengah bermain bersama anak-anak yang lain, dia mengalami musibah yang tak diduga-duga.
Seorang temannya yang berusia lebih tua, mendorongnya sehingga terjatuh.
Kepalanya menghantam batu dan membuat pendarahan otak serius.
Akibat peristiwa nahas itu, bocah tersebut mengalami hari-hari yang sangat berat selama satu tahun ini.
Kehidupannya tak bisa normal.
Dia membutuhkan alat bantu untuk memasukkan makanan ke dalam perut.
Parahnya, keluarga dari anak yang mendorong bocah tersebut tidak peduli.
Mereka tak pernah menjenguk bocah tersebut.
Orangtua korban terutama ibunya sangat terpukul melihat kondisi anaknya.
Capture Facebook / Bocah yang mengalami nasib tak disangka-sangka
Akun Facebook Yuni Rusmini mengunggah kegelisahan hati seorang ibu melihat penderitaan anaknya.
Begini postingan lengkapnya:
Ya Allah.....
Ini kisah nyata, Dan sungguh mengiris hati .
Mari Kita jadikan pembelajaran , jgn sampai terulang lagi. Jgn lengah utk sll mengawasi Dan menjaga Anak" Kita. Demi Masa
depannya....
#Banjarmasin
Setahun lebih peristiwa yang menyayat perasaan hati seorang ibu,asal Kabupaten Tapin ini tejadi kepada anak
bungsunya,sungguh.... siapa pun yang mendengar penuturan ibu asal Kab Tapin ini,pasti akan bersedih,pasalnya Satria Yuda (8
thn) nama anak tersebut,mengalami ketidak sempurnaan seperti sedia kala...
Loading...